GuidePedia

0
BANDAR SERI BENTAN (2/9) -- Anggota DPRD Provinsi Kepulaan Riau Dapil Bintan-Lingga, Hanafi Ekra, lakukan reses untuk serap aspirasi warga di Komplek SMK Jalan Korindo, Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Rabu malam (1/9/2021).

Anggota Fraksi PKS (Partai Keadilan Sejahtera) yang aktif dalam kegiatan keagamaan di masyarakat ini mengatakan sebelumnya juga melakukan reses di pulau-pulau di Kabupaten Lingga, untuk silaturahmi dan menyerap aspirasi. Melalui PKS ia akan beri pelayanan optimal pada masyarakat. 

"Selain menyerap aspirasi, kalau ada masyarakat yang butuh advokasi silakan berkomunikasi, PKS akan berikan pelayanan semampunya," ujar Hanafi Ekra. 

Ketua RW 004 Wariyat pun sampaikan keluhan, "Pak Hanafi, daerah kami ini rawan dengan musibah banjir, tidak tanggung-tanggung, sampai sedada tingginya."

Wariat menambahkan, keluhan ini sudah sering disampaikan saat Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) tetapi keadaan masih belum berubah. 

Menanggapi keluhan ini Hanafi Ekra sampaikan Bintan butuh peta penanganan banjir. "Bintan khususnya dan Kepri umumnya ini butuh peta banjir dalam tata kelola pemerintahan dan pembangunannya."

Masih kata Hanafi, dengan peta ini bisa tahu di mana saja titik-titik daerah rendah yang rawan banjir, sehingga dalam merencanakan pembangunannya tidak berdampak pada ketidanyamanan dan ketidakamanan masyarakat, termasuk banjir.

"Selain peta banjir, pemerintah daerah juga mestinya menghindari pembangunan fisik yang bersifat "wah", sementara hasilnya tidak terlalu signifikan terhadap pendapatan daerah (APBD)," tambah Hanafi. 

"Keluhan masyarakat pada pertemuan malam ini saya catat sebagai bahan aspirasi untuk dibahas di dewan bersama anggota yang lainnya," ujar Hanafi lagi.

Dalam reses ini juga diadakan pemeriksaan kesehatan gratis untuk masyarakat Kelurahan Sei Lekop.

Posting Komentar

 
Top