GuidePedia

0
Tak dibatasi perbedaan suku dan agama, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Batam, Amri bersama peserta pelatihan membuat buket bunga 

SUNGAI BEDUK -- Sempena Hari Ibu tahun 2022, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sungai Beduk mengadakan pelatihan keterampilan membuat buket bunga di Perumahan Buana Raja, Tanjung Piayu, Ahad (18/12/2022) sore.

Pelatihan ini dilakukan oleh Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Sungai Beduk untuk mengajak para ibu melakukan kegiatan yang dapat membantu meningkatkan ekonomi keluarga.

Ketua RKI Sungai Beduk, Prastiwiningsih mengatakan, buket atau karangan bunga sedang tren di masyarakat dalam setiap momen sehingga bisa menjadi peluang usaha bagi para ibu yang dapat menerima jasa pemesanan.

"Buket ini sekarang sudah jadi tren dalam pemberian hadiah. Jadi dengan diadakannya pelatihan keterampilan membuat buket ini, diharapkan para ibu bisa membuat sendiri sehingga lebih menghemat pengeluaran. Selain itu, ini bisa jadi peluang usaha baru guna menambah penghasilan dan meningkatkan ekonomi keluarga," ujar Tiwi.

Pelatihan membuat buket bunga dari PKS Sungai Beduk ini diikuti oleh perempuan dari berbagai kalangan, tidak dibatasi oleh perbedaan suku dan agama sebagaimana kondisi masyarakat di Sungai Beduk.

Pelatihan membuat buket bunga bersama PKS Sungai Beduk, Batam
Pelatihan buket bunga mendapatkan tanggapan positif dari peserta. Salah satunya bernama Asi Sinaga, yang beragama Nasrani, ia sangat senang dengan kegiatan ini.

"Sejak berhenti bekerja dan menjadi ibu rumah tangga saja, saya mencoba beberapa usaha untuk membantu ekonomi keluarga. Namun hasilnya belum sesuai harapan," ujarnya memulai cerita di sela kegiatan ini.

"Sebentar lagi kami akan merayakan Natal, semoga keterampilan ini dapat saya manfaatkan dan bisa menjadi peluang usaha bagi saya," ujarnya boru Sinaga lagi.

Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Batam, Amri Beddu, turut hadir dalam rangka silaturahim dan menyemangati peserta.
Peserta pelatihan membuat buket bunga bersama PKS Sungai Beduk

"Buket seperti ini sudah banyak kita jumpai pada saat acara kelulusan sekolah dan perayaan tertentu. Hal ini dapat menjadi peluang usaha bagi para ibu dengan ditambah sedikit kreativitas. Apalagi dengan kemajuan teknologi sekarang, bisa menunjang hasil pemasaran produk jadi lebih maksimal," kata Amri.

Posting Komentar

 
Top