GuidePedia

0
SEKUPANG (27/12) – Selama hampir 2 tahun ini semua sektor ekonomi terdampak pandemi Covid-19. Banyak usaha tutup dan akhirnya gulung tikar. Termasuk pelaku UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah) ada di dalamnya. 

Sebagai upaya memperkuat ekonomi masyarakat, Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Sekupang menginisiasi Seminar UMKM dengan tema “Membangun Jiwa Kewirausahaan” di Jalan Tiban Utara, Patam Lestari, Sekupang, Kota Batam, Sabtu (25/12/2021).

Seminar ini bertujuan agar jiwa dan kreativitas wirausaha para pelaku UMKM di wilayah Sekupang terus tumbuh dan produk lokal dapat naik kelas mampu bersaing dengan produk nasional maupun produk impor yang ada di Batam.

Ketua RKI Sekupang Russinta Yuliati mengajak peran aktif peserta dalam seminar agar bisa membuka usaha dan memasarkan produknya hingga bisa masuk dan bersaing di pasaran.  

“Di seminar ini nanti ibu-ibu bisa berdiskusi langsung dengan nara sumber. Mau buka usaha apa, apa yang harus dilakukan, dan bagaimana caranya agar produk bisa laku terjual. Insya Allah kami bersama beliau juga akan menfasilitasi pendampingan hingga produk mendapatkan legalitas,” kata Yuli

Marlina Ramli dari Akademi Melayu Dermawan sebagai nara sumber seminar, memaparkan kiat-kiat membangun jiwa wirausaha dan bagaimana menjadikan UMKM naik kelas hingga proses pembuatan legalitas usaha.

Ada 5 unsur terbangunnya jiwa kewirausahaan: niat, jeli melihat peluang, fokus dan berani, modal, dan action. 

Selain jiwa kewirausahaan, untuk bisa tumbuh berkembang dan bersaing di pasaran, UMKM perlu naik kelas dengan 4 syarat yang harus dipenuhi. Meningkatkan SDM dengan terus mengikuti perkembangan teknologi dan memahami segmen pasar, membenahi produk dengan membuat kemasan yang menarik, meninggalkan zona nyaman dan meluaskan pasar, serta melengkapi legalitas produk.  
 
Seminar ini diadakan sebagai bagian dari kegiatan reses Anggota Fraksi PKS DPRD Provinsi Kepri Yusuf SMn MM. Yusuf memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Selamat untuk RKI atas acara ini, kita senang dengan kegiatan-kegiatan seperti ini dan berharap bisa menjadi kesempatan bagi ibu-ibu untuk menjadi pengusaha-pengusaha muslim," ujar Yusuf.

"Selamat mengikuti seminar, semoga sukses, dapat ilmu yang bermanfaat dan usaha-usahanya bangkit, maju, tumbuh, dan berkembang,” tutup Yusuf.
 
Seminar ini memberikan kesan bagi peserta dan mereka berharap ada kelanjutan dari kegiatan ini.

“Alhamdulillah, saya merasa senang ikut kegiatan ini, banyak ilmu yang saya dapatkan yang memotivasi saya untuk membangun usaha kecil, menumbuhkan kreativitas, meningkatkan usaha. Saya berharap akan ada kegiatan lanjutan setelah ini,” harap salah satu peserta seminar, Dwi Satriana Irmayasari.  

Akhirnya seminar ini ditutup dengan pembentukan grup Komunitas UMKM Sekupang sebagai wadah para peserta untuk membangun jaringan dan menciptakan pasar. Harapannya tidak hanya terbentuk pasar lokal tapi juga bisa sampai pasar internasional demi menumbuhkembangkan UMKM sebagai perekonomian umat.

Posting Komentar

 
Top