GuidePedia

0
TANJUNGPINANG (13/9) -- Turnamen Futsal PKS Muda Cup 2021 yang berlangsung Sabtu-Ahad, 11-12 September 2021 diikuti 16 tim futsal dan resmi dibuka oleh Ketua DPD PKS Tanjungpinang, Ismiyati, Sabtu (11/9/2021) di Tanjungpinang.

Ismiyati berpesan pada 16 tim agar bertanding secara sportif, "Bermain dan bertandinglah secara sportif, jangan sampai berbuat sesuatu yang akan merugikan kita dan orang lain." 

"Mari kita menjunjung nilai sportivitas dalam bertanding," tambahnya. 

Ismiyati juga meminta agar semua yang terlibat dalam turnamen ini tetap menerapkan protokol kesehatan, menggunakan masker dan menjaga jarak baik panitia, tim pemain, maupun suporter. 

Ketua PKS Muda Tanjungpinang, Toni mengatakan, "Turnamen ini sebagai media buat temen-temen, dan menunjukkan bahwa anak-anak pengajian juga bisa berbaur dengan berbagai kegiatan lainnya."

Deki, selaku perwakilan/pemain tim futsal Astana Dutra menyampaikan kegiatan ini adalah salah satu wadah yang positif, "Harapan semoga kedepannya turnamen ini tidak diadakan sekali ini saja, semoga ada kegiatan selanjutnya, dan berjenjang sesuai tingakatan umur."

"Kami sangat berterima kasih kepada PKS Muda Tanjungpinang yang telah mengadakan kegiatan ini," ungkapnya.

Posting Komentar

 
Top