GuidePedia

0
Calon Presiden RI Anies Baswedan menghadiri Pagelaran Wayang Kulit di Kantor PKS

JAKARTA -- Calon Presiden RI Anies Baswedan hadir dalam Pagelaran Wayang Kulit yang diselenggarakan oleh Partai Keadilan Sejahtera, bertempat di Kantor DPP PKS, Ahad (27/8/2023) malam. 

Dalam sambutannya, Anies memberi apresiasi terhadap PKS yang telah menyelenggarakan wayang kulit, dalam hal ini Anies menyebut sebagai upaya untuk melestarikan budaya. 

"Pagelaran wayang kulit yang diselenggarakan malam ini menggambar atau kecintaan atas warisan budaya komitmen untuk menjaga, mengembangkan dan meneruskan tradisi, izinkan kami apresiasi karena kesekian kalinya PKS menyelenggarakan wayang kulit," ucap Anies.

Anies menuturkan, dalam pagelaran wayang kulit tidak hanya sebuah tontonan namun juga berisi tuntunan karena cerita yang dibawakan relevan dengan kehidupan sehari-hari. 

"Malam ini hadir bersama kita adalah Ki Anom Suroto seorang maestro yang memiliki rekam jejak yang luar biasa, menyaksikan dari dekat tontonan yang penuh tuntunan dan ini sebuah tontonan yang menghadirkan karakter cerita di mana kita ambil hikmahnya, dan ini yang unik, itu sebabnya ia selalu relevan perlu dilestarikan," tutur Anies. 

Ia lantas menyampaikan dalam melestarikan budaya menjadi tugas bersama seluruh elemen masyarakat agar budaya dan tradisi tersebut tidak hilang ditelan zaman. 

"Kami ingin menyampaikan secara khusus kepada seluruh masyarakat bahwa tanggung jawab untuk mengembangkan dan menjaga seni budaya wayang kulit ini adalah tidak hanya para pelakunya bukan hanya tugas dalangnya, tapi juga pada kita semua yang menjadi penonton menjadi tanggung jawab kita agar budaya ini tetap ada," tutup Anies. 

Partai Keadilan Sejahtera menggelar pagelaran wayang kulit dengan lakon cerita Parikesit Jumeneng Ratu, di Kantor DPTP PKS. Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto dan putranya Ki Muhammad Pamungkas Bayu Aji sebagai dalang dalam pagelaran wayang kulit tersebut. 

Posting Komentar

 
Top