GuidePedia

0
PKS Kepri - Partai Keadilan sejahtera (PKS) menyatakan rasa puas atas pelaksanaan kampanyenya di Gelora Bung Karno, Jakarta, hari ini, yang dianggap sukses, sangat terbuka, profesional, dan dalam.

Menurut Wasekjen PKS, Fahri Hamzah, meski ada saja yang tidak percaya, tetapi tetap takkan bisa dihindari fakta bahwa kampanye pertama PKS hari ini telah menunjukkan massa kader dan simpatisan PKS masih kuat. Semuanya memberikan dukungan penuh kepada partai untuk memenangkan pemilu yang akan datang.

"Hal ini yang ditunjukkan oleh antusiasme massa yang dan memenuhi seluruh sudut GBK. Penuhnya kursi dan jumlah massa yang mengantre masuk tidak saja menunjukkan jumlah tetapi juga semangat untuk memenangkan pemilu," kata Fahri di Jakarta, Minggu (16/3).

Menyambut itu, PKS ingin mengajak semua pihak agar menjadikan momen kampanye pemilu ini sebagai momen kompetisi terbuka yang menjelajah kandidat dan kontestan pemilu sehingga rakyat disajikan pada pilihan yang rasional.

Dia menekankan calon anggota legislatif dan calon Presiden haruslah ditelanjangi dalam momentum ini agar rakyat tidak membeli kucing dalam karung. KPU dalam hal ini harus menyiapkan wahana bagi proses saling berdebat agar kapasitas, integritas dan track record seorang calon pemimpin dapat dikenali secara luas dan dalam.

"Demokrasi kita ke depan akan sehat hanya jika kita mampu menyiapkan sarana bagi kompetisi ide dan gagasan serta karakter para pemimpin sehingga yang terpilih adalah pemimpin yang otentik," ujarnya.

"Tapi jika tidak, maka demokrasi prosedural kita akan melahirkan pemimpin palsu yang hanya kerja cari muka dan popularitas tapi miskin solusi dan penyelesaian masalah." [beritasatu.com]

Posting Komentar

 
Top