GuidePedia

0

PKS Kepri - Politisi PKS yang juga Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kepri, Ing. Iskandarsyah mengajak seluruh kepala daerah seluruh Kepri untuk bersinergi dalam mengoptimalkan program pengentasan kemiskinan dan menciptakan lapangan pekerjaan yang selama ini belum terlaksana secara maksimal.


Hal tersebut disampaikan Iskandarsyah saat menjadi salah satu pembicara Seminar bertajuk “Optimalisasi Peran Masyarakat dalam Pembangunan Daerah” di Kampus Stisipol Raja Haji, Sabtu (26/3).

Di hadapan sekitar 200 orang aktivis mahasiswa dan pengurus ormas, Iskandarsyah menjelaskan, kantong kemiskinan kebanyak berada di kawasan pesisir. Karena itu, pemerintah harus mampu membangun daerah pesisir menjadi pulau-pulau yang maju.

“Kami mendukung upaya pemerintah membangun daerah pesisir dan pulau terutama Natuna, Anambas dan Lingga,” katanya.

Menurutnya pemerintah memiliki peran yang besar dalam menciptakan lapangan kerja. Untuk itu pemerintah harus terus mengupayakan agar investasi di kabupaten dan kota di Kepri meningkat. Ia menjelaskan semakin banyak perusahaan berskala besar yang berinvestasi di Kepri, maka peluang kerja akan terbuka lebar. Kepri ini memiliki banyak potensi perekonomian yang dapat dikembangkan.

“Kita punya tempat wisata yang indah, kelautan dan perikanan perkebunan, industri, punya sumber daya alam yang dapat ditambang, dan merupakan jalur pelayaran internasional,” tambahnya.

Dalam seminar yang digelar Komunitas Bakti Bangsa tersebut, dia menambahkan, pemerintah harus memainkan peranan di bidang regulasi dan kebijakan untuk mendorong pengusaha mempekerjakan masyarakat usia produktif. Masyarakat, terutama para pemuda harus berperan. Pemuda harus terus meningkatkan ketrampilan, berkarya dan berusaha.

Pemuda yang memiliki ketrampilan akan lebih mudah memperoleh pekerjaan atau membuka usaha sendiri. Mereka akan memperoleh gaji yang lebih besar dan jabatan yang akan semakin baik jika memiliki ketrampilan, jujur dalam bekerja, rajin dan disiplin.
Inspirasi : Tekininews.com

Posting Komentar

 
Top